Article Detail
Pelayanan Padus di Gereja Santo Yusup Karang Pilang Surabaya
Minggu, 11 September 2022, pukul 08.00 ,team padus SD Santo Yosef
mendapat tugas pelayanan koor di gereja Sayuka , Santo Yusup Karang
Pilang. Pelayanan koor kali ini sangat istimewa sekali, karena bertepatan
dengan penerimaan sakramen penguatan / krisma yang diikuti oleh 264 umat .
Bagi umat awam, Krisma dipahami sebagai kelanjutan dari dua sakramen
sebelumnya, Baptis dan Komuni Pertama. Dengan sakramen inisiasi terakhir ini,
diharapkan para penerima Krisma ini dapat menjadi manusia-manusia baru yang
penuh dengan semangat Roh Kudus di dunia. Perayaan misa dipimpin oleh
RD.Yosef Eko Budi Susilo mewakili Monsignor (Mgr.) Vincent Sutikno Wisaksono, Pr yang berhalangan hadir karena masih proses pemyembuhan .Selain itu juga dibantu
RD Skolastikus Agus Wibowo.
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment