Article Detail

IMPLEMENTASI VALUE PROPOSITION

Banyak cara untuk mendorong siswa-siswi SD Santo Yosef Tarakanita Surabaya agar berani mencoba hal baru yaitu dengan menciptakan lingkungan yang mendukung. 

Guru di SD Santo Yosef Tarakanita Surabaya selalu berupaya menciptakan suasana yang aman dan menyenangkan agar siswa merasa nyaman untuk mencoba hal-hal baru tanpa takut gagal.

Para guru juga memberikan dukungan positif yakni dengan memberikan pujian atas usaha yang para siswa lakukan, bukan hanya hasil akhirnya. Ini membantu para siswa menemukan maknadalam proses belajar.

SD Santo Yosef Tarakanita secara aktif mengenalkan berbagai aktivitas yang mengajak para siswa untuk mencoba kegiatan yang berbeda, seperti olahraga baru, seni, atau membaca genre buku yang berbeda, sehingga mereka bisa menemukan minat baru.

Percayakan pendidikan putra-putri Bapak-Ibu di SD Santo Yosef Tarakanita Surabaya.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment