Article Detail

CHOIR COMPETITION PREPARATION

Kamis 9 Januari 2025, di ruang multi media SD Santo Yosef Surabaya, suara-suara merdu terdengar berpadu. Anak-anak dari kelompok paduan suara sekolah, yang terdiri dari peserta didik kelas 1-3, tampak bersemangat menjalani latihan rutin mereka.

Sorot mata mereka penuh konsentrasi mengikuti arahan Ibu Amelia yang dengan sabar memimpin latihan. Nada-nada lagu dipelajari dengan tekun, harmoni suara dilatih agar terdengar indah dan selaras. Sebentar lagi, mereka akan berpartisipasi dalam Kompetisi Paduan Suara Wibex, sebuah ajang bergengsi yang pastinya akan mempertemukan paduan suara dari sekolah-sekolah terbaik. Semangat dan kerja keras mereka dalam latihan adalah bekal utama untuk meraih hasil yang terbaik.
Link Video: 
https://www.instagram.com/reel/DEo7m1LSbIS/?utm_source=ig_web_copy_link&igsh=MzRlODBiNWFlZA==

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment