Article Detail

PESTA PERPISAHAN DAN PENTAS SENI MENJELANG KELULUSAN

kita jadi bisa menulis dan membaca karena siapa
kita jadi tahu beraneka bidang ilmu dari siapa
kita jadi pintar dibimbing pak guru
kita jadi pandai dibimbing bu guru
gurulah pelita penerang dalam gulita
jasamu tiada tara…..

Penggalan lagu tersebut dinyanyikan dengan penuh perasaan oleh siswa-siswi kelas 6 diiringi kolintang SD Santo Yosef. Mereka menampilkan kemampuan bernyanyi di depan orangtua murid, guru dan teman-teman yang hadir pada pelepasan siswa kelas 6 tahun ajaran 2014/2015.Tema yang diambil untuk perpisahan kelas 6 kali ini adalah : Aku Siap untuk Melangkah Lagi.

Meskipun waktu berlatih sangat singkat namun mereka dapat tampil maksimal.

Ada banyak atraksi yang ditampilkan dalam kegiatan ini, diantaranya Dance, Pop Group, Puisi Bersahut, Stand Up Comedy, Band, Tari Tradisional remo dan Topeng EdanPidato 4 bahasa.

Pada waktu berlatih mereka semangat sekali, bahkan sampai lupa waktu untuk pulang.

Pukul 09.30 acara dimulai dengan perarakan siswa kelas 6, pengalungan medali dan sambutan-sambutan.Sambutan siswa diwakili oleh Karina Pravita Putri yang didampingi oleh ayah dan ibunya. Sambutan ketua panitia disampaikan oleh Ibu Cicilia stella Van Room. Sambutan kepala sekolah oleh Bapak F.X. Eko Suroyo S.Pd. Sambutan orangtua diwakili oleh bapak Agustinus Winardi.Kegiatan diakhiri dengan santap siang bersama pada pukul 13.30. ( Elisabeth R )

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment