Article Detail

INDONESIA KERJA NYATA

Tanggal 17 Agustus 2016 ada yang berbeda dalam upacara peringatan Kemerdekaan RI di komplek SD-SMP Santo Yosef tahun ini.INDONESIA KERJA NYATA adalah Tema dari peringatan Hari Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-71

Kegiatan dipersiapkan dengan cukup matang dalam pelaksanaan upacara yakni petugas upacara khususnya pengibar bendera dilatih oleh Anggota TNI AD sehingga pelaksanaan upacara bendera berjalan dengan tertib dan hikmat.Petugas adalah siswa SMP sedang pembina upacara adalah Bapak Antonius Gunarto dari SD Santo Yosef. Setiap tahun SD dan SMP Santo Yosef secara bergantian menjadi petugas dalam upacara HUT RI.Bila petugasnya dari SD maka pembina dari SMP dan sebaliknya. Kegiatan ini merupakan salah satu usaha membina komunikasi yang baik antar warga SD dan SMP yang meskipun berbeda unit namun masih satu keluarga.

 

Semoga di tahun yang akan datang dalam kegiatan ini semakin baik dan sukses. 

 

DIRGAHAYU INDONESIAKU.

( I Nyoman S )

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment