Article Detail

Anak Hebat, Orang Tua Terlibat!

            Sabtu, 6 Agustus 2016 merupakan pertemuan perdana wali murid di tahun 2016/2017. Semua wali murid dari kelas I-VI mengikuti pertemuan awal tahun ajaran. Petemuan ini terbagi menjadi dua sesi. Pertemuan awal tahun bertujuan untuk memantau perkembangan peserta didik. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan supaya orangtua dapat mengetahui sejauh mana pembelajaran para putra/putrinya.
            Pertemuan ini terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama di[eruntukkan khusus bagi siswa kelas I-III. Pertemuan ini berlangsung dari pukul 08.00 – 09.30. Khusus untuk kelas I, pertemuan berlangsung di aula bermain. Sedangkan, untuk kelas II dan III berlangsung di ruang kelas masing-masing. Sesi kedua diperuntukkan bagi kelas IV – VI. Pertemuan ini berlangsung dari pukul 10.00 – 11.30. Wali murid kelas VI mengikuti pertemuan di aula lantai 1. Sedangkan kelas IV dan V di ruang kelas masing-masing.
            Wali murid mengikuti sosialisasi dengan penuh perhatian. Bapak/Ibu guru menyampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan kegiatan sekolah, tata tertib sekolah, serta beberapa hal yang berkaitan dengan aturan-aturan SD Santo Yosef. Para orangtua mendengarkan penjelasan Bapak/Ibu guru dengan seksama.
            Dalam pertemuan ini, juga ada kesempatan bagi orangtua untuk bertanya dengan wali kelas. Kesempatan ini dimanfaatkan semaksimal mungkin oleh para orangtua. Pertemuan orang tua menimalisir perbedaan persepsi dalam mendidik antara pihak sekolah dengan orang tua. Jadi, pertemuan orang tua perlu diikuti orang tua. Semoga pertemuan awal tahun ajaran ini menjadi awal yang manis untuk mendampingi peserta didik, karena pendidikan tidak akan berhasil tanpa peran dari orangtua. Pendidikan yang manis adalah bekal berharga bagi masa depan anak didik kita. (Beatrice)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment