Article Detail

SURGA

Apakah kamu tahu bahwa kamu memiliki teman istimewa yang mencintaimu dengan segenap hati-Nya? Tahukah kamu bahwa Dia seorang yang kuat, lembut dan baik. Dia seorang teman yang bisa diajak bicara setiap saat, Dia juga seorang teman yang selalu mau mendengarkan dan menolongmu. 

Tempat istimewa apa yang ditinggali Tuhan Yesus? Tempat itu disebut surga. Surga adalah rumah Allah. Yesus menyebutnya "rumah BapaKu". Kamu pasti tidak bisa membayangkan betapa indahnya surga itu.

Allah mengasihimu apa adanya. Kamu tidak perlu melakukan hal apapun untuk membuat Allah mengasihimu. Dia mengasihimu dengan segenap hati-Nya dan Dia sudah membuka jalan untukmu agar bisa diampuni dari segala dosa-dosamu. Allah memberikan Anak-Nya untuk mati di kayu salib karena dosa-dosamu sehingga kamu memiliki hidup kekal di surga bersama-Nya. 

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment