Article Detail

Mempraktikkan Nilai-nilai Pancasila dalam Kehidupan Sehari-hari

Di dalam Pancasila terkandung nilai-nilai yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah toleransi yang terkandung dalam sila pertama. Intoleransi merupakan salah satu dari 3 dosa besar yang harus dihapuskan dari dunia pendidikan. 

Terkait sila kedua Kemanusiaan yang Adil dan Beradab,", memberikan kesempatan yang sama kepada semua lapisan masyarakat untuk memperoleh pendidikan dari jenjang PAUD, TK, SD maupun SMP hingga sampai pendidikan akhir nanti yaitu di bangku perkuliahan. Setiap orang mendapatkan hak-haknya secara adil, mendapat kesempatan yang sama untuk memperoleh Pendidikan. Jika terjadi perlakuan yang kurang adil terhadap anak-anak, maka Dinas Pendidikan langsung menyelesaikannya melalui pendekatan persuasif dan musyawarah dengan semua pemangku kepentingan.

Praktik yang menunjukkan nilai-nilai persatuan dan kesatuan, bisa diciptakan seperti membangun kebiasaan gotong royong dengan bersama-sama membersihkan sekolah, termasuk kegiatan kepramukaan yang dilakukan di setiap sekolah.

Nilai-nilai Pancasila yang lain selain dipraktikkan oleh peserta didik tidak terlepas dari peran aktif para guru jugayang terus menanamkan nilai-nilai Pancasila tersebut. Para guru konsisten membangun nilai kebaikan dan memberi teladan yang baik.



Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment