Article Detail

Yuk, Berkenalan dan Berbagi Pengalaman dengan Warga Sekitar!

Tahukah kalian bahwa SD Santo Yosef merupakan warga dari RT 6 RW 6 Kelurahan Sawunggaling Kecamatan Wonokromo? Mungkin sebagian akan menggelengkan kepala dan bingung mengapa perlu tahu tentang itu. Hayo, ngaku…!

SD Santo Yosef sebagai warga masyarakat tentu lebih ingin berbagi dengan sesama. Bukan hanya lewat aksi natal yang dilakukan setiap tahun namun kali ini SD Santo Yosef hadir lewat kegiatan yang berbeda. Ya, Program Pemberdayaan Masyarakat.

Hari Senin, 11 April 2016 lalu, SD Santo Yosef beraktivitas bersama ibu-ibu PKK RT 6 RW 6 Kelurahan Sawunggaling Kecamatan Wonokromo. Berlokasi di Balai RT 6 RW 6 Jalan Gunungsari, kami menyapa dan berkenalan dengan ibu-ibu PKK sekaligus memberikan pengalaman melalui lentera sederhana.

Lentera sederhana ini dapat digunakan sebagai alternatif jika listri di rumah padam dan kita kehabisan lilin. Lentera sederhana yang disajikan hanya bermodalkan bahan-bahan sederhana yang pasti bisa ditemukan begitu kita memasuki dapur.

Alat dan bahannya adalah sebuah gelas kaca (bisa kaleng, botol bekas, dsb.), minyak goreng secukupnya, air, tutup botol kaca (kempyeng), sumbu dari benang bol atau kertas koran yang digulung, dan korek api. Tentunya kalian pernah menemukan bahan-bahan di atas, kan?

Cara membuatnya:

  1. Siapkan gelas atau wadah
  2. Campurkan air dan minyak goreng
  3. Lubangi tutup botol (lakukan dengan hati-hati atau mintalah bantuan orang dewasa)
  4. Masukkan sumbu ke dalam tutup botol yang telah dilubangi
  5. Letakkan tutup botol dalam posisi terbalik dan biarkan minyak goreng meresap ke sumbu
  6. Lalu nyalakan sumbu dengan korek api
  7. Lentera sederhana siap digunakan. Jika kalian ingin berkreasi dengan warna, kalian dapat mencampurkan pewarna ke dalam air sebelum dicampurkan minyak goreng.

Nah, mudah bukan?  Itu pula yang diungkapkan ibu-ibu PKK RT 6 RW 6. Pasti kalian ingin mencobanya. Kalian dapat mencobanya di rumah tentunya dengan pengawasan orang tua atau orang dewasa lainnya. Jika berhasil, kalian dapat berbagi dengan kami. Ditunggu, ya….

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment